Chelsea berhasil meraih 11 kemenangan dalam kompetisi Eropa selama satu musim ini setelah mengalahkan Slavia Praha. Pertandingan di leg kedua tersebut berhasil di menangkan oleh Chelsea dengan skor 4-3 dan mangantarkan mereka mencapai rekor baru di liga Eropa. Rekor 11 kali kemenangan tersebut di bukukan secara resmi oleh tim Chelsea dengan catatan satu kali hasil seri ketika melawan Vidi pada bulan Desember lalu.
Slavia Praha yang bertandang dengan Chelsea di Stamford Bridge juga mencatatkan rekor tersendiri karena berhasil menjebol gawang The Blues sebanyak tiga kali dalam kompetisi eropa musim ini. Tidak hanya itu saja rekor yang berhasil di cetak oleh Chelsea karena dalam musim ini mereke telah berhasil mencatatkan 100 gol dalam semua kompetisi. Rekor tersebut sama dengan pencapaian dari Manchester City di musim ini.
Di babak semi final nanti Chelsea akan berjumpa dengan salah satu wakil dari Jerman yakni Eintracht Frankurt. Eintracht Frankurt lolos setelah berhasil comeback melawan Benfica lewat keunggulan gol tandang. Chelsea mungkin akan mempu menguasi kompetisi eropa di musim ini jika berhasil mempertahankan kemenangan yang telah mereka miliki saat ini.
Trofi Liga Eropa menjadi salah satu target dari pasukan Maurizio Sarri di musim ini setelah banyaknya kegagalan yang di alami oleh The Blues di berbagai ajang kompetisi lainnya di musim ini. Kesempatan untuk mengukur gelar juara di musim ini tidak akan di lewatkan oeh Chelsea begitu saja. Mengingat pengalaman yang di miliki oleh Chelsea dalam ajang kompetisi di Liga Eropa sudah cukup banyak.